[Info] Lomba Menulis Cerita Anak 2011




Jakarta (Dikdas): Ini kabar gembira bagi siswa-siswi Sekolah Dasar yang suka menulis dan bermimpi atau berkhayal. Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan Nasional akan memberi hadiah kepada siswa yang pintar menuliskan mimpi atau khayalannya dalam sebuah cerita. Nama kegiatan ini Lomba Menulis Cerita Anak (LMCA) 2011.

Tema LMCA 2011 yaitu disiplin siswa dan kejujuran siswa. Siswa dapat memilih sejumlah topik, yakni seandainya aku menjadi: (1) Tokoh idola [presiden, guru/dosen, pelaut, olahragawan, seniman, dll], (2) Tokoh fiksi/jagoan [Gatot Kaca, Superman, Avatar, Doraemon, Harry Potter, dll], (3) Alam [gunung, laut, hutan, sawah, matahari, bulan, dll], (4) Binatang [burung, kupu-kupu, gajah, harimau, ikan, dll), (5) Tumbuh-tumbuhan [pohon jati, rumput, ganggang, bunga melati, dll].

Ada beberapa persyaratan yang mesti dipenuhi peserta:
  1. Karya siswa Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (terbuka mulai kelas I hingga kelas VI), dibuktikan dengan surat keterangan dari     kepala sekolah.
  2. Tulisan berbentuk cerita.
  3. Tulisan belum pernah dipublikasikan di media manapun.
  4. Panjang tulisan 3-6 halaman, diketik pada kertas ukuran A4 dengan jarak 1,5 spasi.
  5. Peserta boleh mengirimkan lebih dari satu naskah.
  6. Di halaman akhir tulisan ditulis biodata penulis serta nomor telepon yang bisa dihubungi.
Naskah tulisan dibuat tiga rangkap, dimasukkan dalam amplop dan di bagian luar ditulis ‘LMCA 2011’. Naskah dapat diantar langsung atau dikirim paling lambat 15 September 2011 (stempel pos). Naskah dikirim ke alamat: Kementerian Pendidikan Nasional, Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar, Sub Output Pembinaan Pendidikan Estetika pada Subbag Rumah Tangga, Bagian Umum, Sekretariat Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar, Kompleks Kemdiknas Gedung E Lantai 5, Jalan Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270. 

Hadiah menggiurkan sudah disiapkan panitia berupa uang tunai.
  • Pemenang 1        : Rp 6.000.000
  • Pemenang 2        : Rp 5.500.000
  • Pemenang 3         : Rp 5.000.000
  • Pemenang 4         : Rp 4.500.000
  • Pemenang 5-9     : Rp 4.000.000
  • Pemenang 10-15 : Rp 3.500.000
Pajak hadiah sebesar 15% (PPH pasal 21) ditanggung pemenang.

Kemdiknas berhak menerbitkan dan menggandakan naskah yang terpilih. Keputusan panitia bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat. Untuk informasi lebih lanjut, panitia penyelenggara dapat dihubungi di nomor telepon (021) 5725616 dan 57851730. Email: estetika.mandikdasmen@yahoo.co.id. Selamat mencoba!* (Billy Antoro)


Konten terkait:
Previous article
Next article

1 Komentar

"Monggo, ditunggu komentarnya teman-teman. Terima kasih banyak"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel