Tips Memilih Scanner dan Printer yang Membuat Pekerjaan Lebih Ringan
SEBAGAI Content Creator, sering sekali kita perlu menyecan referensi
yang akan digunakan menjadi bahan tulisan supaya tersimpan secara digital. Terkadang
juga perlu mengprint hasil tulisan untuk mengecek hasil tulisan supaya tidak
ada kesalahan.
Hanya terkadang
kita kesulitan ketika akan membeli scanner atau printer yang kualitasnya
mumpuni dan awet. Kalau kalian pernah mengalami hal ini, berikut ini ada tips
memilih scanner dan printer.
1. Cari Scanner dan Printer Sesuai Kebutuhan
Hal
yang paling utama, pastikan
dulu
deh, untuk apa beli scanner dan printer? Kalau hanya ingin untuk melakukan print dari dokument
word atau excel biasa, dan dalam jumlah yang sedikit bisa pilih yang kapasitasnya
kecil. Sebaliknya, jika kebutuhannya banyak, maka pilih yang kapasitasnya
besar.
Contohnya
scanner HP ScanJet Pro 2500 f1 Flatbed Scanner dan printer HP LaserJet Pro M404
yang tahan lama dan perawatannya mudah. Selain itu, scanner dan
printer tersebut mudah dicari.
2. Beli Scanner dan Printer dalam Kondisi Baru
Usahakan
ketika beli scanner dan printer dalam kondisi yang
baru. Mengingat biasanya printer merupakan salah satu perangkat yang mudah
mengalami kerusakan apabila tidak dirawat dengan baik. Khawatir kalau
belinya bekas kondisinya tidak bagus.
Jadi,
saran saya, sebaiknya beli printer yang baru. Selain harganya tidak terlalu mahal, kita juga akan mengantongi garansi dari
distributor resmi dari pabrik yang membuat scanner dan printer tersebut. Bisa kepoin Solusi Arya Prima.
3. Perhatikan Garansi Resmi
Garansi
kelihatannya sepele, padahal ketika beli alat elektronik apa pun yang namanya garansi
itu sangat penting. Pastikan garansi saat beli scanner dan printer resmi dari
distributor.
Waktu garansi
yang lama biasanya menandakan kualitas scanner dan printer yang kita beli
berkualitas. Sebaliknya, garansi yang sebentar artinya kualitas scanner dan printer
yang kita beli biasa saja.
4. Pilihlah Merk Scanner dan Printer Tepercaya
Salah satu
merk scanner dan printer yang terjamin kualitasnya adalah hp. Ada banyak jenis
scanner dan printer yang bisa dipilih dan sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Contoh
produk hp HP ScanJet Pro 2500 f1 Flatbed Scanner dan HP LaserJet Pro
M404 yang harganya tidak mahal, tetapi kualitasnya dijamin terbaik. Produk-produk
hp sudah terkenal dan teruji kualitasnya. Produk bisa dicari di Solusi Arya Prima.
5. Cek Kondisi Scanner dan Printer
Terakhir,
meski beli scanner dan printer dalam kondisi baru, jangan lupa cek kondisinya. Apakah
produknya mulus atau ada cacat? Kalau ada cacat, misal tergores sedikit minta
ganti.
Selain
cek fisik, cek juga performanya, apa ada gangguan saat dioperasikan? Pastikan scanner
dan printer yang kita beli bekerja dengan baik dan tidak mengalami gangguan. Jika
tidak ada gangguan ambil dan bungkus bawa pulang. Selamat mencari scanner dan
printer yang berkualitas.
Belum ada Komentar
Posting Komentar
"Monggo, ditunggu komentarnya teman-teman. Terima kasih banyak"